naik Vespa itu ???

Nyaman, Adem, Pede, Boros Bensin, tapi yang satu ini vespa banget gan,, SOLIDARITY & RESPECT !

Rabu, 26 Oktober 2011

lambretta moped yang mulai diburu kolektor!

Mendengar kata Lambretta terbayang merk skuter buatan negeri pizza yaitu Italia. Negara dimana banyak mencetak sejarah dalam bidang transportasi roda dua di dunia.

Tapi disini saya tidak akan membahas skuternya, tapi salah satu produk Lambretta berupa Moped. Perlu kita ketahui bersama, para kolektor mulai melirik moped ini sebagai hobi dan koleksi. Karena desain dari moped ini cukup unik dan antik. Selain itu dengan adanya pedal maka bisa juga difungsikan sebagai sarana olah raga dan bisa menghemat BBM

Langsung saja kita mulai pelajaran sejarahnya!

Perusahaan Lambretta didirikan oleh Ferdinando Innocenti tahun 1922 di roma, perusahaan ini semula bergerak dibidang pembuatan baja. Tahun 1931 perusahaan ini pindah ke milan dan mengembangkan pabrik baja dengan 6000 karyawan. Saat meletus perang dunia ke II, pabrik ini hancur. Setelah perang dunia berakhir pada tahun 1946, dia melihat kenyataan bahwa masyarakat membutuhkan sarana transportasi yang murah dan terjangkau untuk mobilitas mereka untuk bangkit akibat perang. Akhirnya dia menciptakan lambretta skuter dan moped  :
 


Lambretta Moped untuk pertama kali diproduksi massal pada januari tahun 1959 dengan nama “Model 48 II“. Rangka tengah type balok tunggal yang ringan dan rigid.
 


Moped ini menggunakan mesin 2T dengan kubikasi 47,75cc (80cc) yang menghasilkan tenaga 1,7hp pada 5000rpm. Walaupun tenaga mesin bisa dibilang kecil, namun penggunaan gearbox 2 percepatan mampu mendorong moped ini hingga mencapai kecepatan 31mph (sekitar 50km/h)
 


Tangki bahan bakar mungil diletakkan pada rangka tengah dibawah sadel.
 


Filter karburator jika masih asli terlindung dalam sebuah kotak yang juga imut


Pada model 48 II ini dilengkapi dengan tool box yang terletak di bagian buntut . Model 48 juga bisa digunakan seperti sepeda biasa dengan di gowes pedalnya.

Dari tadi gambar cuma hitam putih, nggak kreatif! sekarang ini gambar warnanya!
 


ini spesifikasinya :
 


Cerita berlanjut, pada tahun 1966 model 48 II ini digantikan dengan model “Lambrettino” dengan menggunakan mesin berkapasitas 39cc (40cc). Lambrettino telah banyak menggunakan komponen-komponen berbahan plastik seperti cover mesin, lampu dan tangki bensin.


Lambrettino ini menggunakan dua percepatan otomatis. model ini dilengkapi dengan tuas dekompresi untuk memudahkan menyalakan mesin.

Model terakhir dari Lambrettino adalah Lambrettino SX. Model ini kembali menggunakan mesin berkapasitas 49cc dan mulai diproduksi tahun 1967. Penggeraknya menggunakan CVT dengan dua puli dan diteruskan ke roda belakang menggunakan rantai (mirip bebek matic saat ini)
 


Lambrettino SX ini sangat mirip dengan Lambrettino standar, penggunaan komponen plastik juga dominan untuk menekan ongkos produksinya.

Berikut spesifikasi Lambrettino dan SX :
 


Demikian sekilas tentang Lambrettino Moped. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan kita bersama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar